BUDAYA TEKNOLOGI INFORMASI

• Perkembangan Budaya Teknologi Informasi

Dewasa ini budaya teknologi informasi sudah berkembang sangat pesat dan mempunyai andil yg besar dalam kemajuan tiap aspek dalam kehidupan. Kita bisa ambil contoh sederhana pada internet. Internet saat ini menjalar sudah sampai ke pelosok Indonesia, maka dari itu perkembangan teknologi informasi sangat mendukung perkembangan berbagai aspek kehidupan pada kelangsungan hidup negara Indonesia. Berikut ini adalah beberapa perkembangan budaya teknologi informasi pada aspek kehidupan kita :
• Perkembangan dalam bidang Pendidikan
Pada sekolah-sekolah umum zaman sekarang sudah banyak yang memulai belajar dengan menggunakan internet dalam melengkapi bahan materinya. Kebanyakan siswa pun sekarang lebih memeilih internet daripada buku cetak untuk mencari kelengkapan dari pelajaran yang diajarkan disekolahnya. Bahkan pendidikan menggunakan internet pun sudah mulai dilakukan pada anak usia kelas 1-3 Sekolah Dasar. Jadi Perkembangan dalam bidang Pendidikan bisa dibilang cukup signifikan dari yang tadinya hanya menggunakan buku cetak sekarang mulai menggunakan internet. Hanya saja perlu pengawasan yang lebih ketat untuk pemakaian internet pada anak usia dibawah umur agar tidak menyalahgunakan fasilitas internet yang telah disediakan.
• Perkembangan dalam bidang Kesehatan
Dalam dunia kesehatan sekarang sudah memasukin era dimana pemeriksaan kesehatan dapat dilakukan dengan mudah tanpa harus mendiagnosa penyakit terlebih dahulu. Bahkan didunia barat sana telah diciptakan alat yang dapat mengetahui kadar gula darah kita dengan hanya melalui air liur kita, karena seperti yang kita tahu pengecekan kadar gula darah harus melalui pengambilan sampel darah dan mendiagnosanya terlebih dahulu agar diketahui jumlah sel darah merah dan sel darah putih, juga keping-keping darah yang ada dalam tubuh kita. Sangat memudahkan manusia dalam mengetahui kondisi kesehatannya.
• Perkembangan dalam bidang Militer
Dalam bidang militer sudah semakin canggih dengan terciptanya transmitter. Ini dapat membuat para dewan militer dapat mengendalikan kendaraan operasional perang tanpa awak. Otomatis mengurangi resiko nyawa manusia yang akan dikorbankan dalam peperangan. Juga teknologi-teknologi perdamaian dunia yang juga mendukung dalam bidang kemiliteran yang saling memudahkan antar negara dalam menjalin hubungan kemiliteran yang baik tanpa harus ada peperangan.
Jadi perkembangan budaya teknologi informasi saat ini sudah sangat dimaksimalkan dalam setiap bidang, tanpa batasan, dan semakin mudah dalam mendapatkan sesuatu. Oleh karena itu perlu kedewasaan kita dalam menggunakan kemajuan teknologi informasi ini secara bijak dan rasional, dengan jiwa sosial dan kemanusiaan agar tidak merugikan diri sendiri dan orang lain.
Sumber
://www.blogspot.com
://www.google.com

0 Response to "BUDAYA TEKNOLOGI INFORMASI"

Posting Komentar